Cara membatalkan pesanan di shopee tapi sudah di transfer

Cara membatalkan pesanan di shopee tapi sudah di transfer-Mungkin anda pernah mengalami ya , saat belanja barang online di marketplace seperti shopee kemudian anda sudah transfer . dan tiba-tiba anda ingin membatalkannya karena suatu sebab.

Cara membatalkan pesanan  di shopee tapi sudah di transfer

Bagaimana Cara membatalkan pesanan di shopee tapi sudah di transfer

Mungkin anda telah menemukan harga yang lebih murah dari barang yang sudah anda beli tadi di toko lain di marketplace yang sama . nah pertanyaannya apakah bisa kita melakukan pembatalan pesanan di shopee tapi anda sudah transfer . jawabannya tentu saja bisa . tetapi yang perlu menjadi perhatian dalam hal pesanan pembatalan anda harus sudah konfirmasi dengan pihak penjual .

Kalau untuk membatalkan pesanan yang belum di bayar mah gampang , di biarin saja gak perlu melakukan pembayaran selama 1×24 jam sudah dianggap di batalkan secara otomatis ole sistem

Jika pihak penjual bisa menerima pembatalan pesanan maka pengajuan anda untuk pembatalan pesanan bisa di proses . jadi kuncinya pada pihak penjual . bayangkan apabila barang sudah mau di kirim ke pihak ekspedisi / jasa pengiriman barang dan tiba-tiba anda ingin membatalkannya . tentu saja akan merugikan pihak penjual jika pembatalan pesanan di setujui .

Oleh sebab itu jika anda ingin membatalkan pesanan dan anda sudah terlanjur transfer , maka sebaiknya sebelum satu jam anda harus membatalkan pesanan . dengan cara ini maka pembatalan akan di proses secara otomatis oleh sistem tanpa konfirmasi dari pihak penjual.

Tetapi jika lebih dari satu jam , biasanya penjual sudah mendapatkn resi dari sistem untuk memproses pengiriman . kalau kasusnya kayak gini ,anda harus menghubungi pihak penjual .karena kalau sudah lebih biasanya penjual tidak mau menerima pesanan karena mungkin barang sudah di packing dan sudah di kirim .

Tetapi tergantung dari pihak penjual juga , dia mau menerima pembatalan apa tidak . terkadang barang yang sudah di pesan dengan tipe yang diinginkan sedang tidak ada sehingga pihak penjual setuju untuk membatalkan pesanan.

Lalu bagaimana cara membatalkan pembelian di Shopee?

Untuk membatalkan pesanan di shopee tapi sudah di transfer ada beberapa step yang perlu anda lakukan yaitu sebagai berikut :

1. Buka aplikasi shopee

Anda buka aplikasi shopee kemudian klik SAYA dan pilih DIKEMAS , di jendela yag terbuka akan terpampang pesanan anda kemudian scroll kebawah silahkan anda klik BATALKAN PESANAN

CARA MEMBATALKAN PESANAN DI SHOPEE

2. Pilihan alasan membatalkan pesanan di shopee

Selanjutnya akan muncul tiga pilihan alasan pembatalan ,

  • penjual tidak menjawab chat
  • ingin merubah rincian dan buat pesanan baru
  • lainnya / berubah fikiran
CARA MEMBATALKAN PESANAN DI SHOPEE

3. Konfirmasi untuk membatalkan pesanan di shopee yang sudah di transfer

Dari ketiga pilihan tersebut untuk contoh ini adalah saya klik no 2 yaitu ingin merubah rincian dan membuat pesanan baru kemudian di pop up yang muncul klik KONFIRMASI PEMBATALAN .

4. Refresh halaman agar melihat pengajuan pembatalan berhasil

Silahkan reload / refresh halaman tersebut , agar tampilannya berubah kalau sudah berhasil ajuin pembatalan akan tampil seperti ini gambar di bawah .

Nah setelah itu sistem akan menunggu konfirmasi dari penjual . jika penjual sudah mengkonfirmasi maka dana yang sudah masuk akan otomatis masuk ke shopeepay . untuk sementara dana akan berhenti disini .

Karena kita tadi hanya memindah pesanan , maka dana tidak perlu di tarik dari shopeepay . anda hanya mencari dan membuat pesanan baru dan melakuakn pembayaran dengan lebih mudah . karena uang sudah ada di aplikasi . sedangkan cara membatalkan pesanan di shopee yang sudah dibayar di indomaret caranya juga sama.

Apakah uang kembali jika membatalkan pesanan di Shopee?

Ya tentu saja uang bisa kembali kok , jika anda menginginkan uang yang kembali entar uang yang masuk di shopeepay akan di transfer ke atm rekening anda jika anda melakukan pembayaran via transfer antar bank maksimal 1×24 jam .

Kalau pembayaran lewat kredit atau debit bank biasanya kan agak lama tergantung pihak banknya masing-masing .

Kapan dana pengembalian masuk ke ShopeePay?

Kalau masuk ke shoopey akan masuk secara otomatis setelah dapat konfirmasi dari penjual .

Pembatalan pesanan otomatis di shopee

Seperti market place lainnya , sistem pembatalan otomatis akan berlaku jika pesanan yang sudah anda ambil tidak kunjung anda bayar melebihi masa tenggang waktu selama 24 jam .

Jadi anda tidak perlu repot untuk melakukannya , jika anda ingin membatalkan pesanan yang sudah anda pesan . karena merasa anda keliru memilih barang yang akan anda beli atau mendapatkan barang yang serupa tetapi mendapatkan barang yang lebih murah di seller lainnya .

Untuk itu anda tidak perlu takut , untuk membatalkan pesanan karena pesanan tidak sesuai dengan keinginan anda karena pembatalan otomatis akan berlaku jika anda tidak mengkonfirmasi pembayaran .

Baca juga artikel lainnya

Kesimpulan

Mungkin itu saja yang bisa kami share di postingan ini . jika anda mengalami kendala anda bisa menghubungi pihak customer service dari shopee . berhati-hati untuk berbelanja online di luar sistem aplikasi dimana banyak kejadian pembeli di arahakan ke rekening di luar shopee . karena itu celah yang bisa di buat penjual nakal untuk melakukan penipuan . cukup sekian dan terima kasih .

Tinggalkan komentar