Cara Mengecek Nomor Axis Sendiri – Sudah Di Registrasi Apa Belum

Cara mengecek nomor axis sendiri – Ada kalanya anda pasti lupa dengan nomor axis anda sendiri bukan . Itu memang hal yang lumrah karena sifat manusia ya sering lupa hehe . Untuk itu di postingan ini , saya akan bagikan bagaimana cara cek nomor axis sendiri di saat anda melupakannya.

Melupakan nomor sendiri sering terjadi pada pengguna kartu telepon , sehingga mengetahui cara cek nomor axis adalah suatu hal yang penting anda ketahui . Karena jika saat itu anda ingin mengisi pulsa ataupun kuota internet anda harus tahu nomor anda sendiri tentunya .

Cara mengecek cek nomor axis sendiri

Untuk itu sebaiknya anda harus menghafal nomor axis yang anda miliki , karena hafal dengan nomor sendiri anda akan dengan mudah jika anda di mintai nomor oleh teman anda , mudah saat melakukan pengisian pulsa dan masih banyak keuntungan lainnya jika hafal nomor anda sendiri .

7 Cara mengecek nomor axis sendiri

Ada beberapa metode untuk mengetahui nomor telepon axis , bisa dengan menggunakan kode dial , melalui sms maupun melalui aplikasi axisnet . Untuk lebih detailnya silahkan baca tulisan ini secara lengkap agar banyak informasi yang akan anda dapatkan .

1. Cara mengecek nomor axis sendiri dengan menggunakan kode dial telepon / UMB

Untuk langkah pertama yang bisa anda lakukan untuk mengecek nomor axis adalah dengan menggunakan kode dial telepon . Ada beberapa opsi dial telpon untuk mengetahuinya di antaranya adalah sebagai berikut :

  • kode dial *2# selanjutnya tekan panggil
  • kode dial *123*7# kemudian tekan panggil
  • kode dial *123*10# selanjutnya klik panggil

Nantinya setelah melakukan panggilan dengan kode dial tersebut , maka akan muncul pop – up yang akan menampilkan informasi dari nomor kartu axis yang anda miliki .

2. Cara mengecek nomor axis sendiri dengan melihat kontak telepon

Untuk langkah ini tentunya anda sudah menyimpan nomor axis anda sendiri di dalam buku telepon anda , yang tersimpan baik di sim card atau di memori telepon anda . Jika anda belum menyimpannya anda tidak akan bisa menemukan nomor anda sendiri tentunya .

Untuk itu menyimpan nomor telepon sendiri sesuatu yang penting yang harus anda lakukan , untuk berjaga-jaga jika anda lupa dengan nomor anda tentunya .

3. Cara mengecek cek nomor axis sendiri dengan sms

Selanjutnya langkah mudah untuk mengetahui nomor axis anda sendiri adalah dengan sms , tidak perlu kode tertentu untuk mengetahuinya . Anda cukup terhubung dengan teman anda atau saudara anda .

Silahkan kirim sms kepada teman anda , nantinya nomor anda akan muncul di telepon teman atau saudara anda , tentunya yang saat itu lagi online , jika anda memang membutuhkan nomor anda . Anda suruh mengirimkan informasi mengenai nomor anda yang tentunya sudah di ketahui teman anda tersebut .

4. Cara cek nomor axis dengan panggilan telepon

Untuk cara ini hampir sama dengan cara di atas , jika saat itu anda berada di konter telepon di mana akan melakukan pembelian paket internet atau pengisian pulsa sedangkan anda lupa dengan nomor anda . Anda bisa minta bantuan penjual pulsa atau teman anda yang online .

Lakukan panggilan telepon ke nomor penjual pulsa tersebut . Nantinya nomor axis anda akan muncul di telepon penjual pulsa. Nah sekarang penjual pulsa tinggal melakukan pengisian pulsa , karena nomor anda sudah tampil .

5. Meminta bantuan customer service axis

Selain cara di atas , anda juga bisa meminta bantuan customer service dari kartu axis . Anda bisa melakukan panggilan telepon ke nomor 838 atau ke nomor ponsel 0838 8000 838 . tentunya anda akan di kenakan biaya panggilan telepon untuk menggunakan layanana ini .

Tapi tenang tidak terlalu mahal kok , biaya yang di bebankan adalah sebesar Rp 800 ,00 per panggilan . Tentunya sangat terjangkau , ingat bukan permenit ya , jadi jangan sampai salah paham dengan biaya yang di perlukan ini untuk layanan panggilan customer service axis .

Selain itu anda juga bisa menghubungi customer service axis menggunakan email resmi axis yaitu di cs@axisnet.id . Lakukan pada jam kantor agar kiriman email anda di balas dengan cepat . Jika saat itu anda mengirim email pada malam hari ( di luar jam kantor ) maka anda kemungkinan besar akan di balas keesokan harinya .

6. Menggunakan aplikasi axisnet

Anda juga bisa mengecek nomor axis sendiri dengan menggunakan aplikasi axisnet . Silahkan download terlebih dahulu di app google play store secara gratis . Jika sudah silahkan daftarkan terlebih dahulu nomor anda ke aplikasi .

Anda tinggal ikuti prosesnya seperti yang di perintahkan oleh sistem . Jika anda sudah berhasil terdaftar di aplikasi , anda tinggal masuk ke aplikasi . Maka aplikasi akan menampilkan semua informasi mengenai nomor anda , masa aktif kartu anda , sisa pulsa maupun sisa kuota internet yang anda miliki dengan lengkap .

7. Cara cek nomor axis dengan menggunakan situs resmi axis

Cara lain untuk mengecek nomor axis sendiri adalah dengan menggunakan situs resmi axis di alamat my.axisnet.id , tentunya anda harus sudah memiliki akun myaxis untuk menggunakan layanan ini .

Jika anda belum memiliki akun myaxis , anda bisa daftar terlebih dahulu secara gratis , nantinya anda akan mendapatkan nomor ID dan juga password yang di gunakan untuk login di situs resmi axis ini . Dengan menggunakan situs resmi axis ini , kamu akan mendapatkan informasi lengkap mengenai nomor anda , masa aktif kartu anda secara lengkap dan detail .

Cara cek nomor axis sudah terdaftar apa belum

Mungkin jika baru membeli kartu perdana axis misalnya kartu perdana 2gb , tentunya anda harus mendaftarkan terlebih dahulu nomor tersebut , sedangkan untuk harga kartu perdana axis 2gb anda bisa cek di marketplace yang menjual kartu perdana tersebut .

Untuk cara cek nomor axis sudah teregistrasi apa belum di kominfo anda bisa gunakan kode dial * 123 * 4444 # selanjutnya tekan panggil . Nantinya akan muncul tuh informasi jika nomor axis anda sudah aktif atau tidak .

Cara cek nomor axis terdaftar di kemendikbud

Untuk para pelajar , mahasiswa , guru dan dosen untuk mengetahui apakah nomor axis anda sudah terdaftar untuk mendapatkan bantuan kuota gratis axis dari pemerintah dalam hal ini adalah kemendikbud .

Anda bisa cek dengan menggunakan cara berikut ini :

  • Silahkan masuk ke situs resmi axis disini
  • Selanjutnya scrol ke bawah sampai anda menemukan menu cek nomor
  • Nantinya anda tinggal masukkan nomor axis anda
  • Anda akan di rusuh untuk mengisi chatpcha terlebih dahulu
  • Selanjutnya anda tinggal klik tombol “ CEK NOMOR “

Tunggu beberapa saat , nantinya akan muncul informasi jika nomor axis sudah di registrasi apa belum .

Artikel terkait nomor axis

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan mengenai cara mengecek nomor axis sendiri , sudah di registrasi apa belum ke kominfo serta sudah terdaftar di kemendikbud apa belum . mungkin sekian informasi yang bisa saya sampaikan untuk kesempatan kali ini , semoga bermanfaat untuk anda semua , terimakasih.

Tinggalkan komentar