Mengetahui Cara Daftar Paket IM3 dengan Harga Terjangkau

Cara daftar paket IM3 menjadi hal yang perlu diperhatikan oleh sebagian besar masyarakat. Hal tersebut dikarenakan Indosat Ooredoo saat ini masuk sebagai provider dengan peminat yang cukup banyak.

Berbagai penawaran produk internet diberikan oleh provider kepada pelanggan dengan menyesuaikan kebutuhannya masing-masing. Tidak heran, jika banyak pengguna IM3 mulai mencari bagaimana daftar paket produknya.

Cara daftar paket IM3
Cara daftar paket IM3

Berbeda dengan provider lain, IM3 memberikan harga yang cukup terjangkau. Sehingga, bagi masyarakat menengah kebawah dengan budget kuota minim, tentu akan memilih produk-produk Indosat ini ketimbang kompetitornya.

Mengingat beberapa paket yang ditawarkan juga hampir-hampir sama, kecepatan internet tidak terlalu jauh berbeda. Maka, provider ini dirasa tepat untuk dipilih sebagai perusahaan penyedia jasa jaringan untuk memenuhi kebutuhan mengakses internet.

Cara Daftar Paket IM3 dengan Harga Terjangkau

Lantas, bagaimana cara mendaftarkan paket jika ingin menggunakan produk Indosat tersebut? Tentunya dengan mendapatkan harga yang terjangkau. Tutorial yang bisa Anda ikuti memang cukup mudah. Berikut beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk membeli paket internet dari IM3 :

1.      Cara daftar paket IM3 Melalui SMS

Sudah umum untuk melakukan pendaftaran melalui SMS. Cara daftar paket IM3 dengan memastikan bahwa pulsa yang digunakan untuk mengirim pesan ke provider cukup. Namun, sebelum itu pastikan pengguna tau ingin membeli paket yang mana.

Baca juga : 3 Cara mengisi voucher im3 agar tidak gagal

Jika sudah menentukan pilihan, silahkan mengetik kode pilihan produk ke fitur SMS pada perangkat, kemudian kirim ke nomer 363. Tunggu beberapa menit hingga ada balasan, maka produk internet siap digunakan.

Berbeda dengan metode lainnya, pastikan pulsa yang ada di nomer Anda cukup untuk membeli paket internet. Mengingat cara melalui SMS ini membutuhkan pulsa untuk bisa membeli produk paket internent pilihan.

2.      Mengunjungi Website Resmi

Membeli paket internet melalui SMS kini jarang digunakan. Hal tersebut dikarenakan, masyarakat lebih memilih untuk mengisi kuota secara penuh dibandingkan pulsa sendiri. Sehingga, pembayaran melalui pemotongan pulsa juga mulai ditinggalkan.

Salah satu metode populer dalam pembelian produk Indoesat adalah dengan mengunjungi situs resminya indosat ooredoo. Selain terdapat berbagai informasi yang lebih lengkap, Anda juga bisa memilih ragam produk dari provider tersebut.

Informasi lengkap membantu Anda dapat memilih paket mana yang sesuai dengan kebutuhan dan budget pribadi. Tidak perlu khawatir, prosesnya juga hampir sama seperti SMS, hanya tinggal menunggu beberapa detik, produk sudah siap digunakan.

Pembayaran bisa langsung menggunakan mobile banking atau melalui supermarket terdekat di lokasi Anda. Jika sudah melakukan pembayaran, maka Anda bisa langsung menikmati produk yang tadi dibeli untuk memenuhi kebutuhan akses internet.

Indosat juga terus melakukan update setiap produk-produk barunya. Hal tersebut bertujuan agar pembeli dapat lebih menyesuaikan kebutuhannya yang berubah-ubah. Dengan cara daftar paket IM3 ini, pembeli akan semakin dimudahkan dalam memilih produk paket internet.

Baca juga : Cara mengecek no kartu im3 dengan 5 langkah mudah

3.      Mengunduh Aplikasi pada Perangkat

Bagi Anda yang mungkin suka mengunduh aplikasi sesuai dengan kebutuhan sehari-hari pada perangkat, kini juga mulai dimudahkan dengan hadirnya myIM3. Perbedaannya dengan website juga cukup signifikan.

Mengunduh aplikasi membantu Anda untuk mendapatkan notifikasi seputar promo-promo menarik yang diberikan provider. Maka, pengguna bisa lebih menghemat budget pengeluaran. Lantas, bagaimana caranya menggunakan aplikasi tersebut? Tidak perlu khawatir, caranya cukup mudah, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini :

  • Unduh terlebih dahulu aplikasi myIM3 di Google PlayStore bagi pengguna Android atau bisa juga di AppStore bagi pengguna IOS.
  • Selanjutnya, login terlebih dahulu atau buat akun jika Anda belum terdaftar.
  • Jika sudah, Anda akan menemukan beberapa pilihan paket di beranda. Silahkan pilih sesuai dengan kebutuhan.
  • Ketika sudah memutuskan paket mana yang ingin dibeli, maka klik produk tersebut dan lakukan pembayaran.
  • Terakhir, tunggu beberapa saat hingga paket Anda siap digunakan.

Baca juga : 0857 nomor apa dan kartu apa

Menggunakan aplikasi juga bisa membantu Anda untuk melihat berapa sisa kuota yang telah digunakan dalam beberapa waktu tertentu. Sehingga, pengguna bisa lebih mudah melakukan kontrol dari pemakaian internetnya tersebut.

Namun, penggunaan aplikasi myIM3 ini juga membutuhkan kuota. Jika Anda tidak memiliki akses internet, maka tidak dapat memanfaatkan penggunaan myIM3 dengan semaksimal mungkin dan menggunakan cara daftar paket IM3 melalui SMS.

Tinggalkan komentar