Cara transfer uang lewat kantor pos dengan menggunakan weselpos itu sangat mudah di lakukan , karena tanpa perlu persyaratan yang rumit . untuk itu silahkan simak ulasan bagaimana kirim uang lewat pos berikut ini .
Kantor pos indonesia sebagai layanan pengiriman surat juga memiliki fungsi untuk tempat mengirim dan menerima uang dan barang diseluruh wilayah di Indonesia , semua bisa dilakukan di perusahaan ini .
Karena memang suatu perusahaan pemerintah yang bertugas melayani kebutuhan masyarakat Indonesia . Anda bisa mengirim uang ke kampung halaman atau saudara Anda / teman Anda tanpa memerlukan rekening bank , tentunya sangat bisa menjadi cara utama Anda jika Anda maupun saudara Anda tidak memiliki rekening bank yang ada di Indonesia .
Kalau Anda memiliki rekening bank tak perlu menggunakan cara ini , karena jika Anda transfer uang sesama bank , maka Anda tidak akan di kenakan biaya . namun jika melalui jasa dari kantor pos maka akan di kenakan biaya untuk administrasinya .
Syarat mengirim uang lewat kantor pos
Sebelum melakukan pengiriman uang ada syarat yang harus Anda penuhi yaitu :
- Uang yang akan Anda transfer
- No. hp Anda dan juga No. hp penerima
- Nama dan alamat lengkap tujuan penerima
- No. rekening dan nama lengkap penerima ( jika Anda ingin mengirimkan uang ke rekening bank )
Biaya kirim uang lewat kantor pos
Adapun biaya yang di bebankan ketika Anda mengunakan layanan weselpos adalah sebagai berikut :
Jumlah uang (Rp) | Biaya (Rp) |
< 200.000 | 15.000 |
200.001-5.000.000 | 27.000 |
5.000.001-10.000.000 | 30.000 |
10.000.001-15.000.000 | 35.000 |
15.000.001-20.000.000 | 45.000 |
20.000.001-25.000.000 | 55.000 |
Cara transfer uang lewat kantor pos Indonesia
Ada beberapa cara transfer / kirim uang lewat kantor pos yang bisa dilakukan yaitu kirim uang tanpa menggunakan rekening bank dan juga menggunakan rekening bank , ikuti panduannya berikut ini .
1. Cara transfer uang lewat kantor pos dengan weselpos tanpa rekening bank.
Untuk cara kirim uang lewat kantor pos tanpa menggunakan rekening bank itu sangat gampang dan mudah teman – teman yang terpenting uangnya harus Ada . untuk lebih lengkapnya silahkan ikuti tutorial berikut ini :
- Silahkan kunjungi kantor pos di daerah Anda terdekat
- Selanjutnya ambil nomor antrian yang di sediakan
- Tunggu hingga nomor Anda di panggil oleh petugas kantor pos
- Selanjutnya jika sudah ketemu petugas silahkan utarakan tujuan Anda , yaitu mau kirim uang lewat weselpos
- Di beberapa tempat terkadang Anda akan di suruh untuk mengisi formulir pengiriman uang di kantor pos , isikan sesuai dengan yang di maksud . namun sekarang ini banyak yang langsung di eksekusi oleh petugas . Anda hanya menyerahkan persyaratannya saja yaitu identitas Anda , No. hp Anda dan penerima beserta uang serta alamat tujuan penerima uang .
- Jika proses penyerahan uang selesai dengan mencantumkan KTP Anda ,Anda nantinya akan di berikan tanda bukti beserta No. PIN yang akan di gunakan untuk menerima uang di kampung .
- Selesai
2. Cara transfer uang lewat kantor pos ke rekening bank
Anda juga bisa mengirimkan uang lewat kantor pos ke rekening bank tertentu yang Ada di Indonesia . caranya juga gampang lo guys , yang di perlukan adalah KTP /SIM Anda dan uang yang akan akan Anda kirimkan dan tentu saja rekening tujuan , nama dan alamat lengkapnya . ikuti panduannya berikut ini .:
- Datang langsung ke kantor pos di daerah Anda
- Ambil nomor antrian dan silahkan tunggu
- Jika nomor antrian sudah di panggil , dan Anda sudah berhadapan langsung dengan petugas katakan tujuan Anda
- Nantinya petugas akan meminta KTP , jumlah uang yang akan Anda kirim , No. rekening bank tujuan serta nama dan alamat lengkap penerima .
- Jika Anda sudah membayar di sertai biayanya , dan sudah mendapatkan tanda bukti pengiriman anda bisa pulang kerumah .
- Ada baiknya Anda cek terlebih dahulu tanda bukti tersebut apakah sudah benar apa belum terutama No. rekening tujuan dan nominal uang yang Anda kirimkan .
- Selesai
Cara mengambil uang di kantor pos
Untuk mengambil uang di kantor pos tersebut itu Anda harus membawa KTP / SIM dan No. PIN yang sudah di kirimkan kepada Anda sebelumnya . jika keduanya tidak Anda bawa maka Anda tidak akan bisa mengambil uang tersebut . agar lebih jelas silahkan ikuti panduan berikut :
- Buat penerima uang kiriman silahkan datang langsung ke kantor pos daerah Anda
- Silahkan mengantri terlebih dahulu karena memang layanan publik , Anda tidak bisa langsung main serobot . kasihan lainnya yang sudah datang terlebih dahulu .
- Jika sudah di panggil petugas layanan , silahkan katakan mau mengambil uang kiriman
- Nantinya petugas akan meminta No. PIN & KTP Anda , tentunya Anda harus menyiapkannya terlebih dahulu
- Jika data yang Anda bawa cocok dengan data yang ada di petugas kantor pos , maka petugas akan menyerahkan uang tersebut pada Anda tentunya .
- Silahkan di hitung ulang untuk agar tidak terjadi kesalahan penghitungan .dan uang yang di berikan sudah benar .
- Selesai , Anda sudah bisa pulang .
Artikel terkait kiriman uang
- Cara cek nama pemilik bank di Indonesia
- Cara mengisi ovo lewat atm bank mandiri , bca , bri dan m-banking
- Cara mengetahui lokasi agen brilink dan bank BRI terdekat
Kesimpulan
Demikianlah sobat tentang cara transfer uang lewat kantor pos baik tanpa rekening bank maupun dengan rekening bank , biaya yang di bebankan dan juga cara mengambil uang di kantor pos sudah saya jelaskan dengan lengkap . sekian dari saya semoga bermanfaat dan sampai jumpa lagi .