Setelan Proxy Whatsapp Dan Fungsinya

Sekarang ini aplikasi whatsapp menambahkan fitur baru yaitu proxy whatsapp , yang mana dengan menggunakan setelan proxy whatsapp . pengguna masih bisa mengakses layanan whatsapp tanpa koneksi internet , masih bisa mengakses aplikasi whatsapp meski pemerintah setempat melakukan pemblokiran .

Tentunya hal ini menjadi kabar gembira bagi kita semua . namun ada peringatan khusus yang di berikan whatsapp mengenai penggunaan proxy whatsapp ini , yaitu gunakan jika memang anda tidak bisa terhubung dengan whatsapp .

Karena alamat IP anda akan terlihat oleh orang lain , namun masih dalam batas aman karena memang sudah di enskripsi oleh whatsapp itu sendiri , sehingga orang lain tidak bisa melihat chat anda .

Fungsi proxy di whatsapp 

Seperti yang telah saya sebutkan di atas , fungsi proxy di whatsapp ini adalah pengguna masih bisa mengakses dan menggunakan aplikasi whatsapp meski tanpa koneksi jaringan dan meski pemerintah melakukan pemblokiran akses ke aplikasi whatsapp .

Hal ini sebenarnya di sebabkan oleh pemblokiran akses whatsapp di negara iran , yang mana pemerintah melakukan pemblokiran ke aplikasi wa tersebut .

Untuk itu aplikasi whatsapp berusaha melakukan kebijakan agar setiap pengguna masih bisa terhubung dengan orang lain dengan menggunakan whatsappp .

Karena memang ini adalah fitur baru yang di berikan whatsapp , kita akan mengamati perkembangannya lebih lanjut .

Setelan proxy whatsapp 

Di kutip dari situs resmi whatsapp . disitu dituliskan jika proxy whatsapp bisa di buat oleh relawan dan juga organisasi . yang mana mereka diizinkan membuat proxy whatsapp untuk membantu pengguna bisa terhubung kembali dan berkomunikasi dengan menggunakan aplikasi whatsapp .

Whatsapp sendiri berharap tidak akan terjadi lagi pemblokiran koneksi ke aplikasi whatsapp seperti yang telah terjadi di negara iran . agar semua orang masih bisa menikmati layanan chat ini dengan bebas dan tetap aman .

Setelah proxy whastapp ini , anda bisa menyiapkan proxy dengan server menggunakan port 80, 443,5522 yang tersedia .

Untuk setelan lengkap di ponsel android adalah sebagai berikut ini :

Langkah pertama : Silahkan buka aplikasi whatsapp anda , klik bagian titik tiga di bagian pojok kanan atas dan klik pengaturan 

Setelan Proxy Whatsapp

Langkah kedua : Selanjutnya silahkan klik bagian menu penyimpanan data , di halaman ini silahkan scroll ke bawah dan temukan menu setelan proxy . silahkan klik saja .

Setelan Proxy Whatsapp

Langkah ketiga : Geser menu gunakan proxy . di bagian bawah silahkan masuk alamat proxy yang anda dapatkan . 

Setelan Proxy Whatsapp

Tunggu prosesnya sehingga terhubung dengan aplikasi whasapp .selesai 

Untuk alamat IP proxy ini , anda bisa melakukan pembelian di situs penyedia proxy yang ada . ada banyak sekali kok penyedia proxy yang bisa anda pilih di internet . 

Sedangkan untuk yang mencari proxy gratis saya sendiri belum menemukan . kita tunggu saja para relawan atau organisasi tertentu yang memberikan alamat IP proxynya kepada khalayak ramai .

Akhir kata 

Mungkin itu saja yang bisa kami bagikan mengenai fungsi proxy di whatsapp dan juga setelah proxy whatsapp itu bagaimana .

Saya selaku admin jayaherlamang.com mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan anda . 

Tinggalkan komentar